Model apa ya ? terkadang kita bingung menentukan model rambut. Ada
banyak jenis model rambut. Ada model rambut panjang, pendek, lurus,
keriting ataupun bergelombang. Tapi anda pasti tau model potongan rambut
segi jepang ? di Jepang, banyak sekali model rambut segi, apalagi
terutama ladies nya ya guys. Rambut wanita jepang yang panjang inilah
membuat segi rambut mereka jadi lebih cantik dan indah. Apa saja gaya
potongan rambut segi jepang ? dibawah ini Kami akan jelaskan beberapa
jenis rambut segi.
Contoh Model Potongan Rambut Segi Jepang
1. Potongan rambut segi panjang
Salah satu gaya potongan rambut segi
jepang adalah segi panjang. Potongan rambut ini banyak sekali diminati
kaum wanita di Jepang. Mengapa ? karena menurut mereka, dengan potongan
rambut seperti ini, bisa buat mereka jadi lebih anggun, sederhana, tapi
juga tetap terlihat modis. Disamping itu juga, rambut segi panjang
terlihat menarik jika kita lihat dari belakang, karena terlihat seperti
segitiga yang terbalik.
2. Potongan rambut segi layer
Tidak hanya di Jepang, potongan rambut
segi layer ini juga disukai oleh wanita hampir diseluruh negara. Jika
anda mempunyai rambut tipis, maka anda cocok untuk menggunakan potongan
rambut segi layer ini. karena bisa membuat rambut anda terlihat
bervolume atau berisi, seperti namanya, Layer yang artinya lapisan. Jadi
jika anda menggunakan layer, otomatis rambut anda akan terlihat banyak,
akibat lapisan-lapisan yang dibentuk.
Apa keuntungan memiliki potongan rambut
segi Jepang ? Keuntungan gaya potongan rambut segi Jepang yang pertama
adalah baik segi panjang ataupun pendek bisa memberikan rasa nyaman pada
rambut dan juga kepala. Sebagai tambahan, rambut segi juga bisa
menggunakan poni ya ladies, baik itu poni lurus atau juga miring.
Biasanya poni lurus penuh digunakan untuk para ladies yang punya dahi
atau kening cukup lebar, sehingga dengan menggunakan poni, dahi atau
keningnya akan tertutup dan ia tetap PD dalam menjalankan rutinitasnya
sehari-hari. Karena sebagian wanita ada yang tidak PD jika keningnya
terlihat.
Disisi rambut segi juga sangat mudah
untuk diatur, disisir ataupun perawatan lainnya seperti di-creambath dan
juga proses pengeringannya dan juga tidak gampang kusut, karena
potongannya yang sasak dan tersusun. keuntungan yang kedua adalah tipe
rambut segi sangat cocok untuk segala jenis keadaan, baik formal maupun
informal. Jika anda tak sempat mengurus rambut untuk acara pesta ataupun
wisuda, anda tak perlu khawatir, rambut segi seperti ini bisa dipakai
tanpa harus berdandan disalon. Karena model segi tetap terlihat cantik
dalam keadaan apapun ladies. Nah, itulah tadi beberapa style potongan
rambut segi Jepang. Kami harap ini bisa membantu anda untuk memilih
style potongan rambut yang nyaman tapi tetap cantik dan modis ya ladies.
Terima kasih atas kunjungannya dan
jangan lupa bantu share artikel kami ke teman lainnya ya, siapa tahu ada
teman kita di fb atau twitter yang saat ini sedang mencari artikel
tentanng hal ini. Dengan demikian maka keberadaan website khusus rambut
mahkotamu.com ini akan semakin bermanfaat untuk banyak orang, terima
kasih atas bantuannya dan salam cantik buat kalian semua.
0 komentar:
Posting Komentar